BOJONEGORO – Upaya mendidik dan mengedukasi pemilih dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada ) Kabupaten Bojonegoro tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU ) Bojonegoro mengelar sosialisasi dalam pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro bersama jurnalis dan netizen , Pada (26/7/24).
Sosialisasi yang digagas Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bojonegoro dihadiri perwakilan jurnalis yang tergabung dalam asosiasi wartawan di Kabupaten Bojonegoro tersebut yakni memberikan edukasi kepada pemilih dan menangkal berita hoax.
Wariono Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Bojonegoro mengatakan, kegiatan sosialisasi ini akan kita lakukan terus menerus, agar semua informasi yang disajikan pada publik mengenai perihal Pilkada Bojonegoro bisa tersampaikan dengan baik dan benar. Ada beberapa hal yang harus kita lakukan yakni pertama, memberikan informasi dan mengedukasi para pemilih untuk mensukseskan Pemilukada tahun ini” tuturnya.
Wariono menambahkan, target kami pada pilkada Bojonegoro lebih meningkat dari pemilu sebelumnya, ini artinya kami sangat membutuhkan rekan-rekan rekan semua untuk membantu mensosialisasikan pentingnya menggunakan hak pilihnya dan berpartisipasi pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bojonegoro mendatang.
Sementara, Dedy Ketua AJi Bojonegoro mengajak rekan-rekan rekan jurnalis di kabupaten Bojonegoro selalu berkoordinasi dengan pihak KPU Bojonegoro, hal ini agar berita yang disajikan dalam karya jurnalistik betul – betul sesuai dengan fakta dan memberikan informasi yang mengedukasi masyarakat secara umum.
Saat ini memang yang berat itu soal menangkal berita hoax, karena di platform media sosial sering berseliweran informasi yang tidak utuh, Ini PR kita bersama untuk memerangi dan mengedukasi masyarakat agar nantinya pada pemilihan kepala daerah di Kabupaten Bojonegoro bisa sukses digelar tanpa adanya informasi yang saling menjatuhkan antar Paslon” tutupnya.(Red).